Breaking News

PT Pelindo Regional 1 Jaga Kebersihan Kawasan Pelabuhan Belawan

Foto: Pasukan kebersihan Pelindo Regional 1.(dok.Ist)

PT Pelindo Regional 1 Jaga Kebersihan Kawasan Pelabuhan Belawan

Medan.cerminasia - PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional 1 Belawan melakukan bersih-bersih kawadan Pelabuhan Belawan, Selasa (20/5/2025).

Pelindo terus berupaya untuk menciptakan pelabuhan yang bersih, sehat, dan ramah lingkungan bagi para pengguna jasa pelabuhan.

Adapun upaya dalam menjaga kebersihan Kawasan Pelabuhan telah dilakukan seperti Pembersihan Area Pelabuhan yang dilaksanakan secara rutin untuk menjaga kebersihan lingkungan.

Pelindo berharap agar pihak-pihak yang berkegiatan di kawasan Pelabuhan Belawan dapat turut berpartisipasi dalam meningkatkan kesadaran lingkungan serta menjaga kebersihan kawasan pelabuhan.

"Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan lingkungan yang lebih baik," kata Jonedi Ramli, Executive General Manager Pelindo Regional 1 Belawan.

Dengan komitmen tersebut, Pelindo menunjukkan keseriusan dalam menjaga kebersihan kawasan pelabuhan dan meningkatkan kualitas layanan bagi para pengguna jasa pelabuhan.(Desrin)

0 Komentar

Type and hit Enter to search

Close